Pj Bupati Rosnini Savitri Pimpin Apel Gabungan ASN Padang Pariaman



Pj Bupati Dr. Hj. Rosnini Savitri, M.Kes memberikan arahan dalam apel gabungan SKPD di Kantor Bupati, Selasa (3/11)
Parit Malintang (03/11/2015). Sehari setelah dilantik oleh Pj Gubernur Sumbar Reydonnyzar Moenek, Pj Bupati Padang Pariaman Rosnini Savitri langsung mengadakan apel gabungan bersama seluruh pejabat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman.

Apel gabungan tersebut sekaligus sebagai silaturahmi dan perkenalan dengan Pj Bupati perempuan pertama sepanjang sejarah di Minangkabau. Rosnini mengatakan bahwa Kabupaten Padang Pariaman bukanlah daerah yang asing baginya karena pernah bertugas dan mengabdi sebagai dokter di Kec. Enam Lingkung, puluhan tahun yang lalu.

"Saya pernah bertugas di Puskesmas Pakandangan, walaupun hanya enam bulan namun saya bisa merasakan kebersamaan dan keramahan masyarakat Padang Pariaman. Setelah dinas di Pakandangan, Saya pindah ke Timor Timur mengikuti suami," kata ibu yang memiliki tiga orang putra itu.

Pj Bupati yang juga menjabat Kadis Kesehatan Provinsi Sumbar itu juga terkesan dengan keindahan dan kebersihan Komplek Ibukota Kabupaten. Pemandangan yang hijau dan dikelilingi oleh bukit barisan sebagai pemacu peningkatan kinerja SKPD.

"Pemandangan yang indah, udaranya juga bersih, semoga menambah semangat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat," kata istri dari seorang dokter spesialis mata itu.
Sejumlah ASN Padang Pariaman bersilaturahim dan bersalaman dengan Pj Bupati Rosnini Savitri usai apel gabungan di Kantor Bupati, Selasa (3/11)

Pada kesempatan itu ia meminta seluruh ASN menjaga meningkatkan kedisiplinan selaku abdi negara sesuai peraturan perudang-undangan.

"Jadi ASN tidak hanya menuntut hak saja tetapi juga menjalankan kewajiban yang telah ditetatpkan," ujarnya.

Yang tak kalah penting dalam sambutannya bahwa agar ASN menjaga netralitas dalam menghadapi Pilkada serentak yang akan berlangsung tanggal 9 Desember mendatang.

"Saya harap seluruh ASN tidak ada yang memihak kepada salah satu calon pasangan Bupati dan Wakil Bupati. Mari kita ajak seluruh stakeholders dan masyarakat untuk sukseskan Pilkada serentak yang damai, aman, nyaman dan badunsanak," katanya menutup sambutan apel.

Komentar